21.12.12

Dua Rasa, Dua Beda

Pernahkah merasa...
Ketika kau pernah mengagumi seseorang, dahulu...
Dan bisa saling mengirimkan pesan adalah sesuatu yang sangat mustahil
Hingga akhirnya kau bisa melakukannya,
dan menjadi rasa yang membuncah dalam hati...

Tetapi setelah kau berhasil didekatkan oleh Tuhan...
Seakan rasa kagum itu justru hanya menjadi rasa yang hambar...
Hilang rasa kagum dan terpesona pada dirinya...
Padahal kau bisa melihat sosoknya dengan nyata...
Sosoknya di mata manusia seakan sempurna
Tetapi kau merasa
 He is not something special...


Pernahkah kau merasa...
Apakah kau percaya...
Love at the first sight...
Kau tak pernah melihatnya dahulu...
Kau tak pernah mengenalnya...
Dan kau melihatnya masih sekali dalam hidupmu...
Tetapi selalu timbul rasa penasaran dalam dirimu,
setelah kau berpisah dengannya, di pertemuan pertama itu...
Ingin mengetahui siapa dia...
Mencarinya...
Ingin mengetahui apa yang sedang dilakukannya,
bagaimana keadaannya...
Melihatnya dalam ketidaknyataan...
Walaupun kau hanya bisa diam...
Kau hanya bisa mendoakan di dalam hatimu...
Karena memang hanya diam yang bisa dilakukan...
Karena kau seorang wanita,
yang tak patut memberi perhatian lebih padanya...
Karena kau bukan siapa-siapanya...
Dan yang harus menjaga martabat diri...

Itulah dua rasa, pada dua orang yang berbeda...

7.12.12

From Paris, I love Paris



 
Yesterday, i found that at Petratogamas store.
It's damn cool!


FROM PARIS
I love Paris

It is country always in my dream!
Paris will go with you
for ever if youstay in paris for some days!


17.11.12

Syukron, Ya Allah

     'Tingtung'. Suara itu berasal dari hape tanda ada chat whatsapp. Ternyata chat itu berasal dari sahabatku.

     "We need to talk", begitu tulisan yang ada di hapeku.

     "About?", balasku singkat.

     "About today.", balasnya singkat pula. Kali ini firasatku mulai tak enak. Aku orang yang mudah untuk menebak-nebak dan hampir 100% tebakanku benar. Seingatku, dia hari ini ada janji dengan lelaki yang telah berhasil memesonaku sejak setahun lalu. Lamunanku buyar ketika aku ingat aku belum membalas chat sahabatku.

     "You can talk here"

     "It's better if we talk directly"

     "No, now". Aku bukan tipe orang yang suka menunggu kabar,  kabar baik maupun buruk.

      
     "Yaudah nanti malam aku telepon", begitu balasnya. Dan akhirnya aku mengiyakannya.

     Malam ini sesuai janjinya, aku ditelepon. Isi pembicaraannya bahwa lelaki memesona itu bersama dengan wanita lain. Ya, kabar yang ternyata tak membuatku kaget. Dan wanita itu, wanita yang sudah kukira sebelumnya.

   
     Aku senang mendengarnya. Aku senang karena sahabatku berkata jujur padaku. Aku senang Allah menjawab doaku, menjawab apa yang sebenarnya terjadi dibalik ketidaktahuanku. Sudah dua kali ini aku ditunjukkan oleh Allah apa yang tidak kuketahui dari 2 pria yang kukagumi, kini dan 3 tahun lalu di waktu aku masih SMA. Dan kisahnya sama, aku tahu dari sahabat-sahabatku.

     Aku tahu hal ini terjadi karena ketidakberanianku untuk menghubungi lelaki itu. Aku tidak menghubunginya karena aku menjaga diriku sendiri. Aku menjaga harga diriku, menjaga martabatku sebagai wanita. Aku rasa tak pantas seorang wanita memberi perhatian besar kepada lelaki yang belum halal baginya. Begitulah ajaran dalam agamaku, agama Islam. 

     Aku tak mau perhatianku terlalu besar kepada manusia lain dibanding Tuhanku dan keluargaku, terutama kedua orang tuaku. Aku ingin cinta yang tulus untukku bukan karena kedekatan sesaat melainkan karena cintanya kepada Allah dan agamanya. Aku rasa peristiwa ini adalah benar-benar jawaban Allah kepadaku bahwa saat ini bukanlah waktuku untuk memikirkan hal-hal selain studiku dan keluargaku, apalagi masalah cinta kepada makhluk-Nya yang di mata Allah amatlah belum pantas untukku. Dan Allah mengingatkanku kembali agar aku fokus untuk mengejar cita-citaku yang saat ini ada di depan mataku, studi di negara yang aku dambakan dari dahulu.

     Aku menenangkan diriku sejenak setelah mendengar kabar itu. Aku bertanya dalam hatiku sendiri, "Bukankah dirimu sudah banyak tersakiti seperti ini Sil sebelumnya?". Hmmm, ya, bukan kali ini saja. Allah amat sayang padaku. Di kala cinta manusia menghampiriku, aku sandarkan pada-Nya, aku tanyakan pada-Nya, dan aku ikhlaskan pada-Nya. Ternyata semuanya tak seindah cerita dongeng. Aku berkhuznudzan pada Allah, mungkin bukan jodohku atau bukan saatnya aku merasakan indahnya cinta itu. Bukankah indahnya cinta yang sesungguhnya adalah ketika kita sudah menikah?


     Ketika kita sudah berkomitmen bahwa kita akan menjalankan syariat dengan baik termasuk masalah cinta, pasti selalu ada ujian dari Allah, menguji seberapa kuatnya iman kita. Aku pernah membaca kisah cinta antara Ali bin Abi Thalib dengan Fatimah Az-Zahra. Betapa tegarnya hati seorang Ali bin Abi Thalib ketika Fatimah dilamar pria-pria yang dianggapnya melebihi dirinya. Namun semua itu ditolak oleh Fatimah dan ketika Ali bin Abi Thalib memberanikan diri melamar Fatimah, Rasulullah pun menerima lamarannya karena ternyata Fatimah telah jatuh hati padanya.

     Aku berharap calon suamiku yang kelak akan menjadi suamiku akan bersabar dengan kisah-kisah cinta  yang terjadi padaku hingga nanti aku dapat bersanding dengannya. Ya, layaknya Ali bin Abi Thalib. Aku mencintai pria bukan karena fisik maupun harta, tetapi aku mencintai pria karena agama, akhlak, dan kecerdasannya.

     Syukron...
    

16.11.12

Roller Coaster (1)

     01 Oktober 2011, 

     Kejadian itu bermula dari sebuah kota berhawa sejuk yang terletak tak jauh dari tempat tinggalku. Tepatnya, di salah satu civitas academica tempat menuntut ilmu, aku bertemu dengan seseorang yang membuatku cukup tertarik, sampai akhirnya rasa itupun berkembang menjadi sebuah rasa terpesona pada sosoknya.

     Untuk yang kali ini, aku benar-benar merasa berbeda. Jika gadis lain akan terpesona dengan sosok fisik seorang lelaki, namun tidak demikian denganku. Apabila dinilai dari wajahnya, memang orang cenderung akan menilai tidak ada yang istimewa dari dirinya. Begitu pula denganku, bagiku yang memesona adalah wibawa dan auranya. Ya, pertama kali aku melihatnya, sangat sulit bagiku untuk memalingkan muka darinya, pesonanya benar-benar membuatku tersihir dan sulit melupakannya.

     "Astaghfirullah", segera kulafadzkan kalimat itu dalam hati. Aku tahu ini adalah kesalahan dan di saat itu pula aku menyadari bahwa aku masih memiliki kekasih yang berada di seberang pulau.

     Selepas praktikum, selagi masih berada di laboratorium, aku dan rekanku sedang duduk sambil memakan snack yang telah disediakan panitia. Tiba-tiba ada seseorang yang menyapa kami dari arah belakang. Ia adalah sahabat pria itu, pria yang berhasil membuatku terpesona dengan auranya. Tak lama berselang, pria berwibawa itu juga ikut menyapa kami berdua. Kemudian, kami saling mengenalkan diri. Dan bodohnya, kebiasaan burukku mulai kambuh. Aku melupakan namanya dan hanya berhasil mengingat wajahnya dalam memoriku.

     Bersambung...


Editor: Henydria ( henydria.tumblr.com )

23.5.12

menunggumu wahai pengumuman unas~

hai hai hai !
http://eemoticons.net

aku ngeposting lagi aaah.
gak suka? sana gausah baca!
http://eemoticons.net
*hehehe bercanda*

kali ini ada tujuannya mau ngepost..
gak kayak kemarin gajelas jluntrungannya.. 

jadi tadi pagi aku tiba2 inget
"eh pengumuman unas ini ke sekolah gak ya?"
"trus tanggal berapa? 24 apa 26?"
yaah itulah sekelebat pertanyaan yg ada di kepalaku..
trus aku sms giska,temen deketku
kata dia gaperlu ke skul,
trus aku tanya,"lha tau darimana terusan?"
dia juga bingung..

10 menit kemudian, eeh dapat sms dari iis,
temen sekelas waktu kelas 11.
katanya pengumumannya bsok tanggal 24 
di web.nya kemendiknas jam 2 siang
fyuh,syukurlah akhirnya tau info itu.
thankyou iis..
http://eemoticons.net
*waduh nyiumnya kok sampek segitunyaaa~
#saya masih normal kok

fyi, aku cuman ngasih tau aja sih

semoga buat anak2 SMA kelas 12 se-Indonesia Raya 
LULUS SEMUA 100%
Aaamiiin ya Allah...
http://eemoticons.net

okeee, udah dulu ya
yuuk dadaaaa~
http://eemoticons.net

14.5.12

pufpuf, Ungu-Timeless `*`

 this is it!
akhirnya bisa posting juga 
setelah sekian lama nunggu loading uploadnya lama http://eemoticons.net 

waktu mosting ini,diiringi backsound lagu2 ungu.
Suasananya semakin pas aja. ^^

*nb: ini foto ambil pakai kamera sendiri, no editing. 
jadi,kalo misal jelek maaf ya. hehehe












so cool right?
walaupun udah bertahun tahun ini band berdiri, musiknya tetep okeh
maka dari itu i like them so big

yuuk,cuss kita nyanyi lagu lagunya ungu, musssiiik! http://eemoticons.net

Silvia Savitri Setiawan

5.5.12

holiday activity

houla readers! *kasih cium* http://eemoticons.net

kalian sedang apaa di sana?
biasanya nih kalo anak kelas 3 SMA kan lagi giat giatnya intensif ya 
di elbebe lah,di pondokan,intensif di luar kota,beli semacem dvd buat belajar snmptn.
ah segala macem deh dilakuin.

tapi kalo aku, semua itu enggak. enggak dilakuin.
mentok nih aku belajarnya lewat latihan snmptn online di paseban.com
ini web asyik deh,selain bisa latihan snmptn,
bisa tambah temen juga dari sabang sampek merauke,
ada community*nya jadi bisa sharing2 bareng,
terus ada banyak hadiah di sini.

selanjutnya ngapain?
wah aku juga gak kalah sibuk kayak temen2ku lainnya.
kalo mereka sibuk belajar, aku sibuk memanjakan diri.
hikikikikk! http://eemoticons.net 
*ketawa kunti*

mulai dari tidur tiduran sambil fban-twitteran, ngeblog, dan
seperti yg aku lakuin sekarang sambil ngeblog adalah
luluran bengkoang ala parutanku sendiri.
jadi aku titip mama nih buat dibeliin bengkoang di pasar
setelah sampek rumah, dikupas deh itu bengkoang
habis itu diparut,trus diperes deh. 
Nah finally masukin ke kulkas sampek mengendap,
endapannya itu yg dibuat luluran
semuanya asli kerjaan tanganku sendiri lho. walaupun agak capek sih http://eemoticons.net
 
lha daripada gaada kerjaan di rumah,
mending rawatan aja sendiri
*ketahuan males ngeluarin duit buat facial* ^^

nggak cuma itu aja sih rawatannya, 
sekarang nih lagi rajin banget buat kasih pacar ke kuku
because i love red, so aku kasih aja warna merah.
kukunya jadi cantik deh, kayak yang punya. 
*mulai lagi deh muji diri sendiri* :D

yuuk udahan dulu yaa. bye byee!

http://eemoticons.net

Silvia Savitri Setiawan

27.3.12

you can called "UNAS"

 
matematika-fisika-kimia-biologi-bahasa indonesia-bahasa inggris ('-' )
16-19 APRIL 2012

24.3.12

Olimpiade Geografi Nasional at UGM

sesi pembukaan acara di aula ugm




 Setelah seharian keliling Kota Yogyakarta di dalam bis,
ini di Taman Wisata Plawangan Turgo Taman Nasional Gunung Merapi


Foto bareng perwakilan SMAN 1 Tuban, SMAN 4 Jayapura, 
dan SMAN 1 Gresik 


5.3.12

my pray to GOD ♥


Sudah Difinalisasi
dan Yogyakarta pilihan utamanya
karna orang-orang terkasihku
menginginkanku di sana

aku harus mengalah
tak ada salahnya
di sana juga baik
dan 
Jakarta kuduakan
memang strange, so iih 
pasti nganggepnya iih bego banget sih sil dijadiin kedua
tapi kalau mereka berkata seperti itu
mereka tak menghargai dua kasihku
yang know me so well since a little girl until now

Aku ingin yang terbaik untukku, Tuhan.
Kau selalu berikanku yang terbaik dari dulu
Mulai aku masuk SMA, memilih bidang prestasi
dan kini
aku memilih masa depanku kelak :) 

Silvia Savitri Setiawan

25.2.12

so long

hai hai, udah cukup lama atau lama ya nggak ngeblog ini. hmm kangen juga di tengah kesibukan persiapan unas, eh ga berasa sibuk juga sih, ngalir aja gitu ^^


waktu nggak ngeblog ini, banyak pengalaman yg bisa diceritain ke anak cucu ntar. *apasihya*

ini list kisah ababil sesosok gadis kecil  semasa tahun2 akhir SMA.nya:
ga baca juga gapapa, ga penting


-diterima di telkom jalur olimpiade tanpa tes

-ternyata memang kampus wow *biaya dan gaya hidup*, senang tapi tetap mau lebih. 
-karena gapuas, ingin tetap coba ptn.
-mulai dari gaboleh ikut jalur undangan
-terus berasa 'strange' ketika teman2 ngelist daftar prodi yg dituju
-usaha biar boleh ikut
-akhirnya boleh ikut tapi gaboleh di prodi berbau bau kebumian
-lemes jadinya
-usaha ngerayu
-gagal
-pasrah
-tiba2 dapat hidayah ingin masuk ui
-ortu malah berinspirasi kuat ke fk
-gamau fk,usaha ngerayu *usaha yg paling susah&lama* -_-
-usaha ngerayu titik darah air mata penghabisan
-asyik nggak jadi fk
-nentuin jurusan,sepakat sama ortu
-akhirnya fix.
-alhamdulillah


terima kasih teman2 dan sahabat2 atas doanya, yg nyemangatin secara langsung atau jarak jauh. terima kasih banyaaak yaaa *peluk* (^.^)

Silvia Savitri Setiawan

1.2.12

Seleksi Pembinaan OSN Kabupaten Gresik 2012

Minggu, 29 Januari 2012 Dinas Pendidikan Gresik ngadain Seleksi Pembinaan Olimpiade Sains Nasional 2012 di SMPN 1 Gresik. Lha sbagai senior *pensiunan sih sebenarnya*, aku dateng ke acara ini.
This is it! ^^


Ini nih junior* hebat Kebumian Smansagres yg aku bantu mbimbing ^^





Ketemu Bu Muji


Pesta Kembang Api *gak jelas nih*

23.1.12

gong xi fa chai ^^9







gong xi gong xi at Grand City Mall